Hari Minggu, tanggal 1 Agustus 2010
Makassar
Insya Allah.....selaku Ketua IFI Cabang Makassar yang sekaligus dimandatkan menjadi Koordinator Wilayah Sulawesi selatan : Saya akan berjuang bersama teman sejawat Fisioterapi dalam meningkatkan kesetaraan kita dengan profesi kesehatan lainnya. Saya akan menghimpun semua stratafikasi pendidikan guna dalam mengayuh bahtera IFI Cab menuju pulau Harapan yaitu PENGAKUAN DAN KESETARAAN.
Insya Allah....selakuk Ketua IFI Cab. Makassar akan menyusun kegiatan bersifat Skala Prioritas dengan armada kepengurusan yang kompak. Amin
======================================================
Minggu, 1 Agustus 2010
Wahai teman sejawat sekalian, marilah kita bersama-sama meningkatkan kualitas dan akuntabilitas diri sebagai seorang fisioterapi agar memiliki daya saing yang tinggi dan ditunjang oleh Profesional Judgement. Professional Judgement adalah suatu kapasitas diri dimana setiap tindakan manajemen fisioterapi didasarkan pada Clinical reasoning dan Evidance Based (alasan klinis dan bukti empirik). Tetapi diatas segalanya harus teraksentuasikan oleh kemampuan Soft skill. Tujuannya adalah membentuk Fisioterapi yang percaya diri dan kapasitas diri. Tidak salah jika fisioterapis mengadopsi tata cara pemilihan putri Indonesia, yaitu; 3 B (Brain (Cerdas), Behave (Perilaku) dan Body (Tubuh) tetapi istilah Body ini dapat itambahkan dengan Body Languange (Bahasa Tubuh).
Harus kita maju.....harus kita bisa......harus kita menempuh pendidikan yang lebih tinggi....dan jangan pernah berpuas diri dengan keadaan saat ini.
======================================================
Tidak ada komentar:
Posting Komentar